Sebanyak 12 tentara Filipina tewas dalam pertempuran melawan para anggota kelompok radikal Abu Sayyaf di wilayah Filipina selatan. Korban tewas termasuk seorang letnan muda.
Juru bicara militer Mayor Filemon Tan mengatakan, lima tentara juga terluka dalam baku tembak di kawasan hutan di kota Patikul, Pulau Jolo. Kontak senjata yang berlangsung hampir dua jam itu terjadi saat pasukan Filipina melakukan pengejaran para militan Abu Sayyaf.
"Pertempuran sangat sengit, kami kehilangan 12 orang," ujar Tan seperti dilansir kantor berita Reuters, Selasa (30/8/2016). "Kita bisa perkirakan korban jiwa yang banyak dari kedua pihak dikarenakan volume tembakan dari kedua pihak. Kami tidak tahu berapa banyak dari musuh yang tewas, namun kemungkinan ada lebih dari 30 pemberontak," imbuhnya.
Seorang letnan muda Angkatan Darat yang memimpin pasukan tersebut juga tewas dalam pertempuran tersebut.
Lebih dari 20 pemberontak Abu Sayyaf telah tewas sejak Kamis (25/8) lalu ketika militer melancarkan operasi udara dan darat di Patikul, yang merupakan basis Abu Sayyaf. Operasi militer ini dilancarkan menyusul perintah Presiden Rodrigo Duterte untuk menghancurkan kelompok Abu Sayyaf.
Perintah tersebut dilontarkan Duterte setelah Abu Sayyaf dilaporkan memenggal seorang warga Filipina yang mereka sandera.
"Bunuh musuh-musuh negara," tegas Duterte kepada personel militer Filipina sebelum mengirimkan mereka ke Sulu untuk memerangi Abu Sayyaf, seperti dilansir media lokal, The Philippine Star.
Dalam pernyataannya, Duterte mengaku dirinya marah besar saat tahu satu sandera asal Filipina dipenggal Abu Sayyaf. Sandera yang dipenggal itu bernama Patrick Almodovar, yang berusia 18 tahun dan berasal dari Jolo, Sulu. Almodovar yang juga diketahui sebagai anak laki-laki dari seorang juru ketik pengadilan setempat ini, diculik Abu Sayyaf sejak 16 Juli lalu di luar rumahnya. [Sumber : detik.com]
No comments:
Post a Comment